Jumat, 19 Agustus 2011

Pendidikan Agama Buddha


FUNGSI PAB
MEMBANTU ANAK DIDIK DALAM :
MENERIMA TRANSFORMASI INFORMASI NILAI-NILAI DHARMA SESUAI KITAB SUCI TRIPITAKA 
MENGHAYATI, MENGAMALKAN, DAN MEMPRAKTIKAN DHARMA DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI SESUAI DENGAN TINGKAT KEMAMPUANNYA. 
MENJADIKAN ANAK DIDIK MAMPU BERTANGGUNG JAWAB TERHADAP SEGALA TINDAKAN MELALUI PIKIRAN, UCAPAN, DAN BADAN JASMANI

TUJUAN PAB
MENINGKATKAN KEYAKINAN DAN KETAKWAAN KEPADA TUHAN YME, PARA BUDDHA, BODHISATVA, DAN MAHASATVA
MENINGKATKAN PERASAAN MORAL (SILA) MEDITASI, KEBIJAKSANAAN (PRAJNA) SESUAI DENGAN DHARMA
MENGHASILKAN MANUSIA INDONESIA YANG MAMPU MEMAHAMI, MENGHAYATI, DAN MENGAMALKAN/MENERAPKAN DHARMA DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI
MEMAHAMI DAN MENELADANI SIFAT-SIFAT BUDDHA

Rabu, 17 Agustus 2011

Pancasila Yang Menakjubkan

Sīla Pertama 
Sadar akan penderitaan yang disebabkan oleh penghancuran kehidupan, aku bersumpah untuk memupuk kasih sayang dan belajar cara-cara untuk melindungi jiwa manusia, binatang, tumbuh-tumbuhan, dan mineral. 
Aku bertekad tidak akan membunuh, tidak akan membiarkan orang-orang lain membunuh, dan tidak akan mengabaikan segala jenis pembunuhan di dunia, baik di dalam pikiranku maupun di dalam cara hidupku. 

Sīla Kedua 
Sadar akan penderitaan yang disebabkan oleh eksploitasi; ketidakadilan sosial, pencurian, dan penindasan, aku bersumpah untuk memupuk cinta kasih dan belajar cara-cara untuk bekerja demi kesejahteraan manusia, binatang, tumbuh-tumbuhan, dan mineral.
Aku bertekat untuk melatih kedermawanan dengan berbagi waktu, energi, dan berbagai sumber daya materi dengan mereka yang benar-benar membutuhkannya.
Aku bertekad untuk tidak mencuri dan tidak memiliki segala sesuatu yang sewajarnya dimiliki pihak lain. Aku akan menghormati properti orang lain, tetapi, aku akan mencegah pihak lain untuk mengambil keuntungan dari penderitaan manusia ataupun penderitaan spesies lain di Bumi. 

Sīla Ketiga
Sadar akan penderitaan yang disebabkan oleh penyimpangan perilaku seksual, aku bertekat untuk memupuk tanggung jawab dan belajar cara-cara untuk melindungi keamanan dan integritas para individu, pasangan, keluarga, dan masyarakat.
Aku bertekad untuk tidak terlibat dalam hubungan seksual tanpa cinta kasih serta suatu komitmen jangka panjang. Demi menjaga kebahagiaan diri pribadi dan orang lain, aku bertekad untuk menghormati komitmenku dan komitmen pihak lain.
Aku akan berusaha sebaik-baiknya dalam melindungi anak-anak dari pelecehan seksual, serta mencegah perpecahan pasangan dan keluarga yang diakibatkan oleh perilaku penyimpangan seksual. 

Sīla Keempat  
Sadar akan penderitaan yang disebabkan oleh bicara tanpa kesadaran serta ketidakmampuan untuk mendengarkan orang lain, aku bersumpah untuk memupuk cara bicara yang penuh kasih sayang beserta cara mendengarkan secara mendalam, di samping untuk membawa kegembiraan dan kebahagiaan bagi orang lain, juga untuk meringankan penderitaan pihak lain.
Mengetahui bahwa kata-kata dapat menimbulkan kebahagiaan atau penderitaan, aku bersumpah untuk belajar bicara sesuai kebenaran, dengan kata-kata yang dapat menimbulkan keyakinan diri, kegembiraan, dan harapan.
Aku bertekad untuk tidak menyebarkan berita-berita yang belum aku ketahui dengan pasti, serta tidak mengritik atau mencela hal-hal yang belum aku yakini dengan pasti.
Aku akan menahan diri untuk mengeluarkan kata-kata yang dapat memecah-belah atau menimbulkan perselisihan, atau yang dapat menimbulkan perpecahan dalam keluarga dan masyarakat. 

Sīla Kelima 
Sadar akan penderitaan yang disebabkan oleh konsumsi yang tidak disertai dengan kesadaran, aku bersumpah untuk memupuk kesehatan fisik dan mental yang baik, demi diri sendiri, keluarga, dan masyarakatku, dengan melatih cara makan, minum, dan konsumsi yang dilakukan secara penuh dengan kesadaran. 
Aku bertekat hanya akan mengkonsumsi barang-barang yang menjaga kedamaian, kesejahteraan, dan kegembiraan dalam tubuh beserta kesadaranku, juga dalam tubuh dan kesadaran kolektif keluarga dan masyarakatku. 
Aku bertekad untuk tidak menggunakan alkohol atau intoksikan lainnya, atau berbagai barang lain yang mengandung toksin seperti program-program tertentu pada TV, majalah, buku, film, dan percakapan.